Berita PetaniPETANI Bogor Dan Depok Bangun Kemitraan Dengan TELKOM INDONESIA

PETANI Bogor Dan Depok Bangun Kemitraan Dengan TELKOM INDONESIA

petani.id – BOGOR – Sejumlah Pengurus Dewan Pimpinan Cabang Persaudaraan Mitra Tani Nelayan Indonesia (DPC PETANI) dari Bogor Raya dan Kota Depok melakukan pertemuan dengan General Manager PT. Telkom Indonesia Divisi Regional 2 – Wiltel Bogor Bapak M. Nasrun Ihsan untuk membangun kemitraan dalam program PETANI GO DIGITAL.

Para pengurus yang hadir dari DPC PETANI Bogor adalah Ibu Susy selaku ketua dan Parta selaku sekretaris. Sementara dari DPC Kota Depok hadir Tahir selaku ketua, Fiqih selaku sekretaris dan Agustina selaku bendahara.

Pertemuan yang digelar di ruang rapat Telkom Bogor pada Jumat (12/10) ini juga dihadiri Ketua IV Dewan Pimpinan Nasional PETANI, Torben Rando Oroh yang ditugaskan oleh Ketua Umum PETANI Satrio F Damardjati, SP.

 General Manager PT. Telkom Indonesia M. Nasrun Ihsan 
bersama Ketua IV DPN PETANI Torben Rando Oroh, Ketua DPC PETANI Depok Tahir 
dan Ketua DPC PETANI Bogor Susy

Dalam kesempatan ini, Torben Rando Oroh, mengatakan bahwa kemitraan ini saling membawa manfaat bagi kedua belah pihak. Selain itu kita sama-sama memiliki visi kuat bersama membangun negeri.

“PETANI GO DIGITAL membutuhkan Telkom Indonesia sebagai mitra telekomunikasi, dalam rangka PETANI meluaskan Gerakan Konsumsi Pangan Sehat dan Kaum Muda Bangga Jadi Petani,” ujar Torben, di kantor Telkom Bogor, Jln Pajajaran 37.

Dalam waktu dekat PETANI Bogor dan Depok Bersama TELKOM INDONESIA akan melakulan MoU untuk merealisasikan bentuk kemitraan yang sudah disepakati bersama.

(Red: Bidang Propaganda dan Jaringan DPN Petani).

spot_img

KELUARGA BESAR PETANI MENGUCAPKAN DIRGAHAYU PRESIDEN PRABOWO SUBIANTO ke 74 Tahun

"Mewujudkan Pertahanan Pangan, Energi dan Air berdasarkan Pancasila dan...

Catatan Geopolitik Internasional Petani: Indonesia Menuju Lumbung Pangan Dunia yang Damai

www.petani.id - (#SDMPetaniUnggul - Editorial - 16/10/2025). Kajian Bidang Hukum...

Peraturan Presiden RI Nomor 12 Tahun 2025 tentang Rencana Pembangunan Jangka Menengah Nasional Tahun 2025 – 2029

https://petani.id/wp-content/uploads/2025/10/Perpres-Nomor-12-Tahun-2025.pdf

Aktivasi Sumberdaya Hutan Dalam Penguatan Fundamental Pertahanan Pangan Negara

www.petani.id - (#SDMPetaniUnggul - Editorial - 11/10/2025). Kajian Dewan...

Catatan Geoekonomi Nasional Petani: Industrialisasi Pangan Berkelanjutan, Strategi Pertahanan Pangan Menuju Kesejahteraan Petani

www.petani.id - (#SDMPetaniUnggul - Editorial - Jakarta, 04/10/2025). Hasil...

CATATAN GEOSTRATEGIS NASIONAL PETANI: INPRES 14/2025 AKHIRI HEGEMONI PANGAN, ENERGI DAN AIR JALAN MENUJU KEADILAN SOSIAL

www.petani.id – (#SDMPetaniUnggul – Editorial – Jakarta, 20/09/2025). Kajian...

Pernyataan Presiden RI Prabowo Subianto

petani.id - Jumat, 29 Agustus 2025, Bismillahirrahmanirrahim. Assalamualaikum warahmatullahi...

CATATAN GEOPOLITIK NASIONAL PETANI : INSTRUKSI PRESIDEN NOMOR 14/2025 HARAPAN MEMBANGUN TATANAN PANGAN BARU

www.petani.id - (#SDMPetaniUnggul - Editorial - Jakarta, 24/08/2025). Kajian...
spot_img
WhatsApp chat